-->

Alfonsa Horeng, Pemenang Australia Alumni Award 2018

Sumber: Australia-Indonesia Alumni Forum

 Pendiri koperasi penenun perempuan Lepo Lorun, Alfonsa Horeng menerima penghargaan ‘Pemberdayaan Perempuan’ dari Australia Alumni Award 2018.


Anugerah itu diberikan kepada Alfonsa (43 tahun) karena dedikasinya yang signifikan di bidang profesional yang dipilihnya. Kini koperasi itu telah beranggotakan hingga 823 orang, tersebar di 17 desa di Flores, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Dia adalah alumni kursus singkat di Australia pada 2016 lalu bersama 25 perancang busana dan tekstil lainnya, difasilitasi oleh Queensland University of Technology.

Atas capaiannya itu, Alfonsa berkomitmen untuk menggunakan terus bahan-bahan lokal organik dengan teknik serat dan spun katun alami.

“Saya tidak yakin berapa generasi di keluarga saya telah menenun. Ini adalah seni kuno dan kita berbicara tentang ratusan tahun sebuah tradisi,” kata Alfonsa dari keterangan resmi seperti tertuang dalam halaman resmi Australia Awards, Selasa (15/5).

Dia melihat dirinya merupakan duta besar untuk tenun ikat, maka dia ingin menggunakan kain tenun untuk perempuan di setiap kesempatan formal dan informal.

Saat Alfonsa mengikuti serangkaian perjalanan kursus di Australia. Dia mengunjungi berbagai tempat seperti menyaksikan perkembangan industri kapas di Brisbane dan Sydney.

Di sana juga, Alfonsa menyaksikan langsung pekan mode bergengsi yang rutin diselenggarakan di Kota Sydney. Kesempatan yang tak bisa dilupakan, Alfonsa melihat pula sekolah desain, produsen pakaian dan tekstil dan perusahaan desain fashion di Australia.

“Kunjungan di Australia, membuat saya terinspirasi membangun museum tenun di kota kelahiran saya. Setiap pengunjung dapat belajar makna filosofis sejarah tenun ikat,” ujarnya.
LihatTutupKomentar